Archive for Agustus 2012

setiap wanita pasti mendambakan keCANTIKan terhadap dirinya sendiri, cantik itu utama. kenapa harus cantik ? apa yang difikirkan wanita tentang kecantikan? wanita mana yang tidak ingin cantik ? lalu apa definisi cantik ? bagaimana dan seperti apa wanita yang disebut cantik itu ??

wanita sudah ditakdirkan untuk CANTIK (tidak untuk laki-laki), sebenarnya tujuan umum wanita untuk menjadi  cantik adalah agar telihat menarik dan menawan bagi setiap orang yang melihatnya, banyak upaya yang dilakukan agar terlihat anggun dan menarik lawan jenis tentunya, apakah cantik sudah hasil akhir tujuan ?? belum jawabannya. banyak pandangan yang berbeda tentang cantik itu sendiri, misal dikatakan oleh seseorang yang mengatakan "wanita itu cantik", belum tentu orang lain juga mempunyai nilai dan mengatakan kalau wanita itu cantik.

semua ingin cantik
bintang iklan
apakah CANTIK itu FISIK ?? banyak orang yang salah mengartikan kata cantik. mereka menganggap cantik itu adalah seseorang yang memiliki wajah cantik, berkulit putih dan mulus, memiliki badan yang sexy, tinggi semampai, hidung mancung, rambut panjang, bibir merah, tubuh langsing, dll. akibatnya banyak wanita yang ingin memiliki image cantik seperti yang digambarkan khalayak ramai itu.  sehingga para wanita berlomba-lomba memperbaiki, merawat dan menjaga kecantikan dirinya, agar terlihat semakin mempesona seperti artis-artis ternama domestik maupun mancanegara, bintang-bintang iklan, model atau foto model majalah. 

cantik natural
cantik bukan hanya dari segi fisik, menurut pandangan ISLAM definisi cantik adalah Inner Beauty yaitu cantik alami, kecantikan berenergi yang terpancar dari dalam hati. kalau kata CherryBelle "kamu cantik apa adanya..", bersyukurlah atas apa yang udah Tuhan berikan untuk kita. semua orang diciptakan dan dilahirkan berbeda-beda (kecuali dilahirkan kembar genetik), maka jika mereka yang tercipta tak sesuai dengan standarisasi kecantikan dan status atau predikat 'cantik' itu akan mereka beli dengan harga berapa pun.
sebuah contoh, di negara korea, sebagian besar remaja korea tidak memiliki wajah asli, maksud disini adalah mereka telah melakukan operasi plastik di tubuh dan wajahnya, sehingga wajah asli sudah terbuang (pakai topeng aja mungkin lebih baik), semuanya di vermak demi mendapatkan hasil cantik yang terbaik. lihat saja wajah-wajah artis pria dan wanita korea, cantik-cantik dan tampan-tampan hasil dari operasi. (mengecewakan).ini contohnya :
tampan
ohh maaf, bukan yang itu..
tapi yang ini :
artis tampan korea
FYI  : semua remaja korea lebih memilih hadiah OPERASI PLASTIK dari pada hadiah yang lain pada ulang tahunnya setelah menginjak masa remajanya yang berusia 17 tahun.
mau lihat penampakan orang korea asli tanpa operasi plastik :
Park Ji Sung
NOTE : "saya salut sama Park Ji Sung (bagi yang tidak tau, dia adalah pemain bola asal korea yang pernah bermain di liga inggris yaitu Manchester United) walaupun dia punya banyak uang, tetapi dia masih ingin menggunakan wajah aslinya dan tanpa operasi pastinya.." :P

STATUS SOSIAL tentunya menjadi hal utama, banyak karena keadaan menjadikan mereka memaksakan diri untuk mengikuti tren atau mode. tidak hanya itu, jika punya uang atau memaksa harus punya uang mereka akan memaksakan diri untuk mencapai standarisasi status sosial. 4L@Y  (dibaca: ALAY) adalah salah satunya, mereka adalah korban dari kekejaman kecantikan tren dan mode masa kini, sehingga saat ini banyak remaja Indonesia khususnya yang terjerat dalam perkumpulan alay.

alay's mode on

ternyata ga cuma di Indonesia aja lho yang bisa alay,, bahkan artis terkenal bisa menjadi alay (virus alay menyebar luas) :
yupss, benar sekali, ini adalah rihanna
idihh kenapa jadi ngomongin alay..
okeh kita balik ke Topik Utama tentang kecantikan..

CANTIK tidak hanya diingini oleh kaum hawa saja, beberapa Pria juga ada yang melakukan kegiatan yang biasanya kebanyakan dilakukan oleh wanita, seperti rajin mandi, wangi, sering ke salon dll, type laki-laki seperti ini bukan berarti dia MAHO (dibaca: manusia homo) atau laki-laki HOMO. mereka hanya saja ingin terlihat tampan dan bersih, laki-laki seperti ini dinamakan METRO SEKSUAL. pasti banyak wanita yang menginginkan Pria seperti itu.
david beckham adalah salah satu contoh Pria Metro Seksual

ternyata persepsi CANTIK setiap negara berbeda lho pemirsa, dan itu sangat terlihat jelas sekali,
mari kita simak berikut ini :

1. Taboo (Thailand)
kulit yang cantik dan rambut yang lurus memang cantik di Jepang, tapi tidak semuanya sependapat, karena masing-masing wanita dari negara lainnya mempunyai kriterianya tersendiri. di National Geographic channel’s show Taboo, ada arti kecantikan yang mungkin sangat ekstrim bagi kita semua.
di Burma dan Thailand, anggota dari suku kayan memulai ritual kecantikan mereka dari waktu muda. pada saat umur 5 tahun, mereka sudah memakai gelang berbentuk melingkar di sekitar lehernya. gelang leher tersebut terus ditambahkan seiring dengan pertumbuhan mereka, dan hal tersebut membuat leher mereka semakin panjang seperti layaknya leher jerapah. bagi mereka, leher yang panjang dengan gelang yang bersinar adalah tanda kedudukan dan keagungan mereka. berat gelang leher tersebut bisa mencapai 22 pounds atau sekitar 10,5 kilo.
bagi saya hal tersebut sangat ekstrim, tapi ada seorang wanita yang mengatakan, “jika saya melepaskan gelang-gelang ini dari leher saya, maka saya tidak akan terlihat cantik lagi, seperti saat saya memakainya..”.

2. Jepang
kakak YUI ^_^
di Jepang, kulit itu adalah kunci dari kecantikan. wanita di Jepang mempunyai kulit lembut & cantik tanpa bekas, terutama di wajah mereka. hal ini disebabkan karena wanita Jepang suka mengkonsumsi makanan & minuman yang mengandung collagen. di Jepang, collagen sangat mudah ditemukan di supermarket, bahkan sudah banyak restaurant yang menyediakan makanan yang mengandung collagen. tujuan mereka mengkonsumsi collagen adalah agar kulit mereka tetap halus, karena collagen adalah protein utama yang menyusun 75% area kulit dan berfungsi memberikan kekuatan dan kehalusan pada kulit. oleh karena itu, kulit yang sehat sangat dipengaruhi oleh kadar kolagen yang mencukupi. rusaknya kolagen maupun penurunan produksinya mengakibatkan timbulnya kerutan dan munculnya kulit tua.
kulit wanita di Jepang memang halus, tapi tetap saja belum terasa lengkap tanpa rambut yang lurus, karena rambut lurus di Jepang juga dianggap cantik, dan kebanyakan rambut-rambut wanita Jepang itu memang lurus-lurus. rambut lurus memang diibaratkan dengan gadis cantik di Jepang. ternyata Jepang memang mempunyai teknik pelurusan rambut yang sangat menganggumkan, dan teknik tersebut dipakai hampir di seluruh dunia.

3. India
wanita di India mencampur turmeric, lemon, dan honey untuk dioleskan ke kulit mereka, pada hari-hari perayaan seperti pernikahan atau acara keluarga. mereka selalu memakai perhiasan, dan baju yang berwarna terang serta tanda merah di dahi mereka pada saat-saat tertentu. tanda merah di dahi mereka biasa disebut kumkum dan mereka berpikir hal tersebut membuat mereka semakin menarik.
hampir di seluruh dunia tahu, bahwa wanita di India memiliki kulit & rambut yang indah, dan hal tersebut telah membantu para wanita di AS(Amerika) yang ingin memanjangkan rambut mereka dengan teknik catok rambut. apa hubungannya rambut indah di India dengan para wanita di AS ? sekitar 25% rambut palsu di AS didatangkan dari hasil pengorbanan wanita-wanita di India. para wanita di India mengorbankan rambut mereka untuk upacara keagamaan Hindu, dan mereka percaya bahwa dewa mereka sangat suka rambut. Kuil Hindu tersebut otomatis kedatangan banyak rambut, lalu untuk apa semua rambut tersebut ? ternyata rambut tersebut mereka jual ke pasaran, dan meraup keuntungan sebanyak 18 juta dollar per tahun (1 $ = Rp 10.340). selain cara di atas, ada juga wanita yang dengan sengaja menjual rambutnya, dengan cara memotongnya sendiri atau mengumpulkan rambut-rambutnya yang telah rontok ke dalam kaleng atau tempat penyimpanan rambut. lucunya, pada saat mendengar hal tersebut, seorang wanita yang hadir di Oprah pun terkejut karena kebetulan ia juga memakai cara extension. memang wanita AS tidak tahu dari mana rambut tersebut berasal, tapi seorang ahli penata rambut mengatakan bahwa kualitas yang paling bagus mutunya adalah rambut orang India.

4. Iran
bagi wanita di Iran, kecantikan adalah memiliki hidung mancung yang mungil. para wanita di Iran sangat suka dengan hidung mungil nan indah, karena para wanita di Iran biasanya memakai pakaian yang menutupi tubuhnya dari ujung rambut hingga kaki, kecuali wajah. tapi pertanyaannya “apakah semua orang memiliki hidung cantik & mungil?” jawabannya ”tidak”. sesungguhnya kebanyakan wanita di Iran memiliki hidung yang besar, dan oleh karena itu, mereka rela melakukan segala cara untuk memperbaiki hidung mereka. biasanya mereka melakukan operasi untuk memperindah hidung mereka, dan karena itu, negara Iran menjadi negara dengan jumlah operasi hidung terbanyak di dunia. ternyata selain untuk kecantikan, operasi mereka juga menentukan status atau kedudukan, dan biasanya mereka memakai semacam plester di hidung mereka sebagai tanda bahwa hidung mereka telah dioperasi. lucunya, banyak wanita di Iran yang memakai plester hidung walaupun mereka tidak melakukan operasi. wanita Iran yang hadir di acara Oprah pun mengatakan, ”saya mempunyai seorang dosen yang memakai plester di hidungnya hingga 3 tahun walaupun ia tidak melakukan operasi”. saya tertawa ketika mendengar hal tersebut, tapi mau gimana lagi ? sebab hanya wajahnnya saja yang dapat menjadi tempat memamerkan kecantikannya.

5.Brazil
Brazil adalah negara pengkonsumsi pil diet terbesar di dunia, karena para wanita di Brazil ingin mempunyai tubuh yang langsing. selain memakan pill diet, para wanita brazil juga suka fitness & melakukan operasi. seperti halnya wanita-wanita di Iran yang suka melakukan operasi hidung, wanita-wanita di Brazil juga sering melakukan operasi plastik. operasi plastik di Brazil adalah operasi plastik terbanyak di dunia, sampai-sampai banyak majalah di Brazil yang khusus membahas tentang operasi plastik. operasi dan kecantikan memang sangat penting di Brazil dan anehnya, anda bisa melakukan operasi di Brazil dengan mencicil/kredit, jadi anda tidak akan terkejut orang miskin juga bisa operasi di Brazil. para wanita Brazil menghabiskan 3/4 gajinya hanya untuk perawatan.

6. Indonesia
rahasia kecantikan di Indonesia adalah langsing. di Indonesia terdapat metode melangsingkan badan pasca hamil dengan memakai stagen. stagen dililitkan di tubuh, untuk menekan perut dan pinggang yang besar setelah hamil. memakai stagen membuat sang pemakai sedikit merasa sakit, karena tekanan yang diberikan stagen cukup keras.







7. Ethiopia
di Ethiopia (suku Mursi) cantik itu adalah berbibir panjang. hampir sama dengan suku Taboo di Tailand yang memiliki leher panjang, makin panjang makin terlihat cantik pula wanita itu, dan mereka sengaja membuatnya sendiri. dan semakin panjang bibirnya, maka semakin cantik. biasanya dibuat sejak mereka masih kanak-kanak.



8. Perancis
di Paris Perancis, cantik adalah langsing, anggun, cantik, dan berkelas. di Paris, para wanita menghabiskan banyak waktunya untuk perawatan kecantikan. karena wanita Paris langsing-langsing, mereka hanya menyediakan baju dengan ukuran 12 untuk wanita. anehnya, menurut mereka, umur 60 tahun adalah saat wanita Paris paling cantik.



9. Mauritania
afriani tragedi tugu tani
hampir di semua negara menganggap cantik itu ibarat dengan langsing , tapi di negara bagian Afrika barat, Big is Beautifull. Mauritania negara berpasir yang terletak di sebelah barat laut Afrika. arti kecantikan sangat berlawanan di Mauritania, dimana besar itu lebih baik(Sexy) dari pada langsing.
semakin besar (Gendut) seorang wanita, maka semakin banyak pria yang suka, jika semakin langsing maka semakin tidak laku. mendengar hal tersebut, berbahagialah si Oprah, dan seluruh wanita di dunia yang kelebihan bobot. karena semakin gendut, semakin banyak yang suka, maka sejak kecil anak-anak perempuan mereka diberi makan-makanan, dan susu onta yang berlemak tinggi secara berlebih.
karena berlebihan, anak-anak tersebut muntah, tapi malah diberi lebih banyak lagi. makanya tidak heran, makanan di sana mengandung banyak lemak dan tak ada yang menjual makanan diet atau pil diet di Mauritania. lucunya, pria di Mauritania haruslah kurus atau langsing, lalu si Oprah bersorak untuk ke dua kalinya, ”hidup Mauritania, saya senang jika saya dilahirkan di sana”, dan si Oprah terus menerus menyebut Mauritania, hingga para penonton di Oprah pun tertawa, mendengar hal tersebut saya pun ikut tertawa karena tingkah Oprah.

dibalik kecantikan-kecantikan itu, pasti terdapat Masalah, tapi jangan takut dulu, karena dibalik masalah pasti ada jawabannya, berikut ada beberapa contoh masalah dan apa saja yang harus dikonsumsi agar terbebas dan mencegah masalah tersebut.. cekidot..^^ :

Ramput rapuh dan menipis 
Yang harus dimakan: Gandum utuh
biji-bijian seperti beras merah dan gandum, kaya akan vitamin B esensial termasuk biotin (B7), yang dapat membantu mengurangi kerontokan dan kerapuhan rambut. bahan-bahan tersebut juga merupakan sumber silika yang baik, yang dapat membantu mengurangi kerusakan rambut, dan seng yang merupakan nutrisi penting bagi rambut. cobalah untuk makan berbagai biji-bijian (pilihlah yang sealami mungkin) untuk mendapatkan rambut sehat, kuat dan berkilau.

Lingkaran hitam di bawah mata
Yang harus dimakan: Bayam

ada banyak penyebab lingkaran hitam di bawah mata, antara lain faktor keturunan, kelelahan dan anemia. namun salah satu penyebab lingkaran hitam adalah karena sirkulasi darah yang buruk. untuk mengatasi penyebab tersebut dan megurangi bayangan di bawah mata, cobalah untuk mencukupi asupan vitamin K dan C, yang dapat membantu untuk meningkatkan sirkulasi darah dan memperkuat dinding kapiler. sayuran hijau seperti bayam merupakan sumber nutrisi yang baik.

Kulit kering
Yang harus dimakan: Kacang-kacangan dan biji-bijian

kacang-kacangan dan biji-bijian adalah sumber vitamin E yang dapat membantu kulit mempertahankan tingkat kelembapan alami dan tetap lembut dan terhidrasi. pilihlah biji rami atau kacang walnut untuk memberikan manfaat yang maksimum terhadap kulit, karena kaya akan asam lemak Omega-3 yang dapat membantu mencegah kulit kering.

Gigi kuning
Yang harus dimakan: Buah dan sayuran 

beberapa langkah paling penting untuk mendapatkan gigi putih sempurna adalah dengan menjaga standar kesehatan mulut (menyikat gigi, flossing dan secara teratur mengunjungi dokter gigi) dan menghindari  rokok dan makanan  serta minuman yang dapat menyebabkan gigi kuning. namun, setelah makan buah-buahan dan sayuran seperti apel, seledri dan wortel juga dapat membantu untuk memutihkan gigi. tekstur dari makanan tersebut dapat membantu  membersihkan gigi anda setelah makan, menghilangkan bakteri dan mengangkat noda dari gigi anda.

Bibir pecah-pecah
Yang harus dimakan: Yoghurt dan oatmeal

bibir pecah-pecah dan terkelupas dapat terjadi pada kita semua kapan saja, namun jika anda sering mengalami bibir pecah-pecah, itu bisa jadi tanda kekurangan vitamin B. Vitamin B kompleks dapat menyehatkan kulit dan menjaganya tetap sehat, jadi cobalah mengonsumsi makanan yang kaya akan vitamin B seperti yoghurt dan oat. oat dan yogurt juga merupakan sumber yang baik dari seng, yang dapat membantu menyembuhkan radang tenggorokan, bibir pecah-pecah secara lebih cepat.

Kantong mata
Yang harus dimakan: Avokad

jika anda mengalami seperti pembengkakan di bawah mata, bisa jadi anda mengalami retensi cairan. untungnya, hal itu bisa diatasi melalui diet dengan menyeimbangkan asupan natrium dan potasium. cobalah kurangi asupan garam dan meningkatkan asupan makanan yang kaya akan potasium seperti avokad, yang juga kaya akan asam lemak sehat yang dapat membantu menjaga kulit agar tetap lembut dan lentur serta mengurangi peradangan.

Kulit keriput
Yang harus dimakan: Minyak ikan

untuk membantu menjaga kulit lentur dan bebas kerut, pastikan anda memperoleh cukup asam lemak Omega-3. asam lemak Omega-3 dapat  membantu menjaga kulit dari dalam, mencegah dehidrasi dan kekeringan, meningkatkan produksi kolagen kulit serta membantu mencegah pembentukan garis-garis halus dan kerutan. jika anda bukan penggemar ikan yang berminyak, sumber Omega-3 lain dapat didapatkan pada biji rami dan walnut.

Jerawat
Yang harus dimakan: Bawang putih

bawang putih tidak hanya merupakan makanan yang menyehatkan  untuk jantung, tapi juga baik untuk membantu menjaga kulit bersih dan bebas jerawat. dengan antibiotik alami yang terkandung di dalamnya, sifat membersihkan darah, sifat meningkatkan kekebalan tubuh dan antibakteri, bawang putih dapat membantu melawan bakteri yang menyebabkan jerawat, juga dapat mengurangi pembengkakan dan peradangan.

Kulit pucat
Yang harus dimakan: Kerang

jika anda mengalami wajah atau kulit pucat, bisa jadi anda menderita anemia, yang disebabkan oleh kekurangan zat besi atau vitamin B12. untuk mengatasi hal tersebut, cobalah menambah asupan nutrisi dengan mengonsumsi makanan laut seperti tiram yang mengandung kadar Vitamin B12 dan zat besi yang tinggi.

Kuku yang rapuh
Yang harus dimakan: Kuning telur

penelitian telah menunjukkan bahwa menambah asupan biotin (vitamin B7) dapat membantu meningkatkan kekuatan kuku dan mengurangi kerapuhan, sedangkan penelitian juga menunjukkan bahwa kekurangan zat besi dan seng dapat menyebabkan kelainan pada kuku. untuk memperkuat kuku, cobalah mengonsumsi kuning telur pada makanan seperti omelet dan pancake, yang kaya akan nutrisi penting. telur juga merupakan sumber protein, yang sangat penting bagi pertumbuhan kuku yang sehat.

sekarang tujuannya CANTIK ? jelas, untuk menambah deretan perhatian, fans, pujian dan agar kelak bisa lebih mudah mencari pasangan hidup. singkatnya, mereka hanya ingin tampil secantik mungkin ataupun yang tampilannya memikat hati. maka tidak heran setiap saya melewati toko kosmetik di mall atau dipasar-pasar, toko tersebut tak pernah sepi dan diramaii oleh kaum hawa yang memilah milih kosmetik dalam deretan etalase dan mematut di depan kaca sambil terus mendengarkan rayuan manis dari sang SPG (sales pisang goreng Sales Promotion Girls).kata cantik telah direduksi sedemikian rupa oleh media, sehingga banyak yang melalaikan hakikat cantik yang sesungguhnya. mereka sibuk memoles kulit luar tanpa peduli pada hati mereka yang kian gersang.

yasudahlah,,., terlalu banyak yang ingin saya tulis. tapi terlalu banyak. menurut saya di jaman duper modern ini definisi cantik itu bukanlah barbie, bukan wanita langsing opra sabun, tapi tergantung siapa yang melihat alias relatif saja, syukuri saja apa yang kita dapatkan. t idak ada diskriminasi gender disini. yang salah bukan laki-laki dan wanita. yang salah adalah orang yang mencari keuntungan tanpa menggubris derita yang akan ditimbulkan untuk orang lain.

Cantik

Author : ina kawaii Comments : 0
kali pertama gue mudik ke Bandung sendiri (inisiatif sendiri, duit sendiri, walo pergi bedua sama ade-ku si Indah Sari) -^_^-v,, it's nice trip,, seru banget wahh mantep dahh.. sebelum pergi, malemnya pasti packing-packing en buat persiapan mateng-mateng biar lebih siap ^0^

friday morning,17 August 2012, setelah packing-packing semalem sudah rapih semua,, persiapan sudah matang dan tinggal berangkat,, #cihuy... and then berangkatlah gue sama ade di anter sama bapak-ku tercinta naik motor menuju kampung rambutan yang konon'nya sejak dari dulu sudah terpercaya mengantarkan keluarga gue mudik..hhe *lebay sedikit*,, huhhh dag dig dug juga, seneng bin heppy karena liburan udah menanti gue,,

sesampainya di kp. rambutan, si bokap sibuk sendiri nyariin bus MS ato CBU yang biasanya nganterin keluarga gue mudik dari taun ke taun,, and what..!! gokil bro,, bus penuh semua -___-",, bokap ngusulin suruh pulang lagi,, GA MAOOO !! (>__<), opsi ke-2 bokap bilang "tanggal segini ga bakal kebagian mobil,, naek kereta aja..!!" *kayak kebagian tiket aje ntar,, paling klo ga kebagian tiket, ujung-ujungnya pulang lagi ke rumah* #mukacemberut!!
akhirnya bokap tetep usaha, kasian ngeliat muka anak-anaknya udah pada ga enak #manyun,, dipaksakan juga naik bus yang bukan biasanya dan bukan jalur biasanya. nyokap telepon dan ngasih rute lain

Catatan :
"Seharusnya : naik bus MS atau CBU jurusan Jakarta - Cileunyi - Sumedang, turun di Cileunyi, naik angkot jurusan Cicaheum - Cibiru, turun di Cibiru Hilir.."
Perumahan Bumi Harapan Blok DD 09 No.14
Fact :
Naik bus ga tau apaan, yang penting jurusannya Jakarta - Bandung, jalur Jakarta - Cipularang - Bandung, Leuwi Panjang. dari Leuwi naik Damri Jurusan Jatinangor - Cibiru, turun di Cibiru Hilir.."

langsung sekejap berubah jurusan dan bus pula, hahhh tak apalah,, mudah-mudahan selamet dan ga nyasar pastinya..

09.07 WIB : horreeeeee..... berangkatlah menuju bandung   ^_^v.. becanda, ngemil, tidur..
01.07 WIB : sampe di Leuwi Panjang, okeh selanjutnya kita cari Damri !!,, celingak - celinguk kayak anak ilang,, nunggu agak lama koq tuh mobil kagak lewat-lewat (=_=),, apakah kita tersesat ??? mulut ga berhenti komat-kamit, kebingungan pula..

Hati Berbicara :
"Yaa Allah,, jangan biarkan kami tersasar, kami ingin liburan,, (TT__TT),, saya berjanji, siapa saja yang bisa mengantarkan ke bus Damri, saya akan memberikan uang berapapun (seadanya :P).."

doa saya terjamah, *doa orang tersasar*, entah kasihan ato apa, si tukang becak menanyakan dan bersedia mengantarkan kami menuju pemberhentian Damri tersebut, gue bilang "berapa..??",, "10 ribu aja deh buat eneng..",, syukurlah yang penting sampe..

ehh BUSET, emang kampret tu tukang Becak, gue kira dengan biaya 10rb perjalanannya jauh,, kucai bin kupret, ternyata cuma kepleset nyampe, jalan 1 meter juga sampe karena emang ga tau.. di modusin deh gue.. sial*n !! ~__~"

dalem ati :
"BANG GA ADA YANG LEBIH DEKET LAGI APE.. PERJALANANNYA JAUH BANGET..!!"

ahh, yasudahlah, lagian juga gue kan tadi gue udah janji, siapapun yang bisa nganterin gue sampe ketemu mobilnya, bakalan gue kasih duit..

lumayan, kira-kira nunggu 20menit busnya dateng, alhamdulillah,, naik dehh ^^, tidak sampe disitu saja, di dalem Damri ada Banci a.k.a Bencong naik Bus (bukan ngamen) mau Hang Out bareng temen-temennya yang Banci juga *banyak*,, wkwkwkwkwkwk gilak, ga cuma Jakarta aja cong.. Banci Bandung juga ga mau kalah gaul.., ga lama mereka turun rame-rame sambil senyum tersipu malu karena diliatin cowok-cowok 1 bus,hhay,, yang kedua,, ternyata ga cuma di Jakarta yang bisa MACET,, hmmmm,, mantep, disono Macetnya ga kalah hebring euy.. top lah..

pemberhentian terakhir di Bundaran Cibiru,, turun semua,, ohh no ! si indah darah mens-nya tembus,, #riweuh, gue mesti tutup belakangnya pake baju.. mana di deketin mulu sama kernet-kernet angkot, awas aja kalo sampe colek-colek >__<,, next gue harus naik apa.. tanya ama sopir angkot, okeh, gue tanya angkot satu persatu,,
gue : "pak, cibiru hilir ga..??"
angkot : "ohh, ga neng, mobilnya yang garisnya merah.."
gue : "muhun.."
nunggu lagi, ga lama angkot yang dibilang tadi lewat, benar sekali mobilnya lewat Cibiru Hilir.. #sikasik sebentar lagi sampe,,
kita diturunin di Cinunuk, weleehh,, dimana lagi ini..kayaknya salah turun lagi,, :D, hadeh ini mah kebanyakan naik angkot, bagusnya kagak nyasar.. akhirnya sodara gue turun tangan juga..hhhahahahahahhaha
Roni : Truuny tau ga ?
gue : gue udah turun nii,, di depan perumahan permata biru..
Roni : Aduh, salah turun Tunggu dsitu , jgn kmana"
gue : iyaaa :D

nunggu again, 10menit kemudian dateng juga si roni,, dan sampailah di tujuan ^^
15.25 WIB : huhffttt.. cape tapi seru...

"LIBURAN DIMULAI"

to be continue.........

Perjalanan Mudik

Author : ina kawaii Comments : 0
Dear ALL,

mati adalah awal kehidupan. hidup adalah pangkal kematian. hidup dan mati, datang silih berganti, semuanya ga ada yang kekal abadi kecuali Dia Tuhan Pencipta Alam Semesta. itu sudah menjadi hukum alam yang hakiki. oleh karena itu, jangan pernah takut mati, dan jangan mencari mati. selama hidup, lebih baik bersegeralah perbanyak kebaikan, syukuri diri dalam keadaan apapun, dan tahu diri di manapun. bebas, lepas, tidak terikat dan melekat, cerah ceria, berpikir optimis dan positif setiap saat, Insha Allah  hidup senang, mati-pun tenang... \(´▽`)/


Note : 
"hidup untuk mempersiapkan kematian. karena setelah kematian adalah kehidupan yang kekal..."

Life and Death

Author : ina kawaii Comments : 0

pacaran bertahun-tahun ga akan ngejamin kalo dia adalah PRIA yang tepat buat kamu. ada pasangan yang cuma butuh waktu 6 bulan untuk ngelanjutin ke jenjang pernikahan, tapi ada juga yang perlu waktu bertahun-tahun sampai ke pernikahan. terus ada juga yang akhirnya bubaran. so, gimana cara mengetahui kalo dia emang pria yang tepat buat kamu ? 

berikut carane yang bisa kamu jadiin tolak ukur, apakah dia memang "Mr Right.."


1. Teman-Teman Setuju 
bukan cuma kamu yang yakin kalo dia orang yang tepat, tapi juga teman-teman kamu. terus, kalo cuma kamu yang ngerasain hal itu, dan teman-teman kamu ga setuju, berarti ada yang salah. kadang cinta bisa membutakan logika dan perasaan kamu #sikasik, orang-orang di sekitar kamu-lah yang bisa berpikiran normal (bukan berarti kamu ga normal) :D

2. Kumpul Dengan Keluarga-mu 
perkenalkan pasangan sama keluarga kamu dan lihat apakah dia bisa dengan mudah bergabung dengan orang tua dan saudara-saudaramu ? emang ga semua orang bisa langsung akrab dengan orang yang baru dikenal. tapi, amati juga apakah dia cenderung menghindar. orang tua lebih tau, cos dari restu mereka mudah-mudahan semua akan berjalan lancar,,hhe *kata orang tua lebih manjur*

3. Si Dia Mendengarkan 
hidup adalah dua kesatuan yang harmonis. ada kalanya kamu mendengarkan ato dia yang mendengarkan. tapi kalo kamu cuma berfungsi sebagai pendengar, maka komunikasi ga akan berlangsung dua arah. inget, bahwa komunikasi adalah fondasi dari hubungan.

4. Punya Tujuan yang Sama 
kamu mau menikah dan dia ingin bersenang-senang aja ? sampe kapan pun kamu berdua ga akan seiring sejalan. satukan tujuan ke depan, akan dibawa ke mana hubungan itu ? (Armada) #singing, apakah hanya sebatas bersenang-senang ato berlanjut ke arah yang lebih serius ?, bikin komitment sama pasangan :P

5. Dia Bisa Jadi Teman dan Sahabat 
ini keuntungan lain saat kamu punya pasangan yang bisa diandalkan sebagai teman dan sahabat. fondasi ini lebih kokoh ketimbang hanya menjadikan dia sebagai pecinta aja
.
6. Saling Percaya
kamu percaya sama DIA ??, tanpa kepercayaan, suatu hubungan ga akan pernah langgeng karena kamu akan saling curiga dan mengekang satu sama lain.

7. Merasa Spesial
kamu masih ngerasain hal yang sama waktu saat pertama ketemu sama dia ??kayak  perhatiannya yang ga berkurang ato kesetiaannya yang tetap teruji. hal ini adalah pertanda kalo kamu adalah orang yang spesial baginya.

8. Membicarakan Masa Depan 
saat kamu mencari Mr Right, maka kamu juga harus memposisikan hal yang sama kalo dia juga mencari Mrs Right. artinya, dia juga memiliki sejumlah komitmen buat ngejalanin kehidupan yang saling mendukung bersama kamu, sebagai pasangannya.

9. Merasa Terlindungi 
melindungi bukan cuma secara fisik, tapi juga secara finansial. kalo  dia ga bisa menghidupi dirinya sendiri gimana nanti dia bisa menghidupi kamu dan anak-anak-mu ? Cinta Aja Ga Cukup. kamu harus mampu bersikap realistis !!!, jangan hanya mengandalkan perasaan kamu aja.

10. Jadilah Apa Adanya 
jadilah diri kamu apa adanya supaya dia juga mencintai kamu seutuhnya, lengkap dengan semua kekurangan kamu. kalo dia ga mencintai kamu apa adanya, maka bukan alasan kamu untuk terus sama dia karena unsur "pada saat susah dan senang" ga akan kamu miliki.

10 Ciri Pria yang Tepat Buat Kamu

Author : ina kawaii Comments : 2
keadaan terpuruk bukanlah semuanya menjadi buruk, bila dihadapi dengan tenang, dan bijak serta berjuang terus pantang mundur, dan diiringi doa yang tulus, setiap tantangan dan rintangan adalah cambuk untuk memotivasi kita mencapai Kemajuan dan Kemenangan. karena kemajuan dan kemenangan tersebut adalah hanya milik orang-orang yang mau berjuang.

"kehidupan bukanlah jalan yang lurus dan mudah dilalui di mana kita bisa bepergian bebas tanpa halangan. kehidupan seringkali berupa jalan-jalan sempit yang menyesatkan, di mana kita harus mencari jalan, tersesat dan bingung! sering rasanya sampai pada jalan tak berujung. namun, jika kita punya keyakinan kepada Sang Maha Pemilik Kehidupan, pintu pasti akan dibukakan untuk kita. mungkin bukan pintu yang selalu kita inginkan, namun pintu yang akhirnya akan terbukti, terbaik untuk kita!" - A.J. Cronin

saat kita menjelang dewasa, hidup memang tidak selalu indah. lihatlah, langit pun tak selalu cerah, suram malam kadang tak berbintang, itulah aturan dari Tuhan. hidup adalah belajar, belajar untuk menyelesaikan setiap teka-teki yang sudah disiapkan oleh-Nya untuk kita. yang terpenting adalah, dalam kondisi apapun, "Lakukanlah Selalu Yang Terbaik Yang Kita Bisa.."
 
seberat apapun masalahmu teman, sekelam apapun beban dalam hidupmu, jangan pernah berlari, apalagi
sembunyi dari kenyataan.. :) temuilah Tuhan-mu dengan lapang dada dan bersihnya hati. yakinlah, dengan KESABARAN, kita akan bisa bertahan dari segala badai cobaan. saat kamu mendapati masalah, yakinlah, sebenarnya "Kamu tengah dipersiapkan-NYA tuk menjadi sosok yang Tegar & Berani.."

kita tidak akan pernah tahu apa yang akan terjadi di masa depan jika kita tidak memulainya dari sekarang dan hanya menunggu. keluarkan kemampuan, seluruh tenaga dan pikiran untuk melakukan pekerjaan dan kesempatan yang kita bisa lakukan saat ini. lakukanlah sebaik-baiknya selama kita memiliki waktu, jangan biarkan waktu berlalu menjadi sia-sia.

ambisi dan mimpimu adalah samudra, meski kadang terjadi pasang surut, tapi takkan pernah surut airnya. oeh karena itu, bersemangatlah selalu, meski perkerjaannya sekecil apapun. jangan pernah menunda-nunda apa yang bisa dilakukan hari ini. ingatlah, kamu manusia yang luar biasa.. hindari selalu menunggu motivasi untuk bergerak, tetapi bergeraklah sekarang juga, dan dirimu akan termotivasi dengan sendirinya.

kita semua sebenarnya diberi kemampuan dan potensi yang besar dan hebat. maka dari itu, kembangkanlah setiap potensi yang ada semaksimal mungkin, dan gunakan dengan tepat, agar bermanfaat bagi diri sendiri dan orang banyak juga...

ganbatte minna -san~ *\(^0^)/*

DO THE BEST

Author : ina kawaii Comments : 0

- Copyright © Ina Kawaii - Hentai Ouji - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -